Saturday, 11 May 2013

menstruasi - datang bulan - haid

karena fokus penelitian skripsweet aku tentang menstruasi lebih tepatnya menstruasi pada wanita dan tak terkecuali anak Autism yang juga mengalami siklus tersebut. iseng aja mau nulis dikit tentang menstruasi ahh..

Para wanita pada waktu nya akan mengalami menstruasi. Apa itu menstruasi ? Menstruasi adalah perubahan fisiologis dalam tubuh wanita yang terjadi secara berkala dan dipengaruhi oleh hormone reproduksi baik FSH-Estrogen atau LH-Progesteron. Periode ini penting dalam hal reproduksi. Pada manusia, hal ini biasanya terjadi setiap bulan antara usia remaja sampai menopause.
Pada tahun-tahun pertama datangnya menstruasi, yaitu pada masa remaja, biasanya siklus belum teratur bisa mundur atau maju beberapa hari. Hal ini dikarenakan pada masa remaja kinerja hormon-hormon seksual memang belum stabil. Makin dewasa siklus menstruasi biasanya akan lebih teratur, walaupun tetap saja bisa maju atau mundur karena faktor stres atau kelelahan. 

Keluhan terkait menstruasi :
Efek samping atau keluhan ketidak nyamanan akibat datang nya menstruasi antara lain Beberapa hari sebelum datangnya menstruasi biasanya para wanita akan merasa tidak enak badan, sakit perut, sakit kepala, perut kembung, mual-mual, bahkan sampai ingin muntah. Atau wajah terlihat lebih kusam, berjerawat. Atau tiba-tiba menjadi lebih sensitif, bad mood dan lain-lain. Itu lah yang disebut PMS (Premenstrual Syndrom), PMS disebabkan karena menurunnya serotonin. Serotonin adalah zat kimia otak yang membuat mood menjadi baik. Kehilangan serotonin dapat membuat perempuan merasa galau atau resah. 

Stres
Saat tertekan, banyak pikiran, dan merasa memikul beban yang berat itu akan mempengaruhi kinerja otak. Jadi ketika wanita merasa stres itu akan berpengaruh pada siklus menstruasinya.
Ketika sedang menglami menstrusi baiknya wanita dapat menjaga kebersihan diri, kebersihan organ intim kewanitaan, dan menjaga pola makan.
Kesehatan reproduksi wanita adalah hal yang cukup serius. Selain karena organ reproduksi wanita rawan terpapar penyakit, juga karena organ tersebut berkaitan kondisi sosial yang memungkin kan kaum wanita diperlakukan kurang adil. 

Perempuan adalah tiang negara, jika kamu mau tahu bagaimana kualitas suatu negara lihatlah bagaimana para perempuannya. Selalu ada perempuan hebat dibalik kesuksessan seorang lelaki.
Jadilah perempuan yang sebenarnya, dengan menghargai keperempuananmu sendiri. 

Sumber – Foezi Citra Cuaca Elmart, mahir menjaga organ intim wanita

No comments:

Post a Comment